Popular Posts

IBX5B323AD6A28CA

30 Januari 2024

Pelantikan Dan Penyerahan SK Ketua RW.01, Ingat Pesan Lurah"

Foto Acara penyerahan SK RW.01

Pekanbaru. Suarademokrasiriau.com-- Sehubungan dengan telah dilaksanakan Pemilihan Ketua RW.01 yang baru, berpedoman pada Peraturan Walikota Pekanbaru Nomor 6 Tahun 2023 Tentang Pembentukan Rukun Tetangga dan Rukun Warga kota Pekanbaru, maka Pemerintah melaksanakan khusunya Kelurahan Labuhbaru Barat melaksanakan Pelantikan dan Penyerahan SK Ketua RW.01 pada Hari selasa, (30/1/2024) bertempat di Jalan Fajar Ujung Gg. Mawar di Rmah Warga ketua Rw 01 yang baru. 


Pelantian ini juga dihadiri oleh Perangkat Lurah Labuhbar Barat, ketua LPM, Seluruh Anggota Forum RT/RW kelurahan Labuhbaru Barat, Bahbinsa dan Bahbinkatimas kelurahan Labuhbaru Barat, dan tokoh masyarakat serta bapak dan ibu tamu undangan.

Pelantikan dan Pengukuhan Ketua RW.01 di kelurahan Labuhbaru Barat di selenggarakan sebagai bentuk perwujudan demokrasi dalam menyalurkan aspirasi warga masyarakat.

Pelantikan dan penyerahan Surat Keputusan pengangkatan Ketua RW.01 terpilih tersebut diserahkan langsung oleh Lurah bapak Ardiles dan disaksikan langsung oleh seluruh tamu undangan yg hadir.


Dalam sambutannya, Lurah Labuhbaru Barat mengatakan dengan rasa hormat kepada semua undangan yang hadir, terimakasih karena kita sudah dapat hadir di malam ini dalam rangka pelantikan dan penyerahan SK ketua RW.01 yang baru, sukur Alhamdulillah telah berjalan dengan baik dan tidak ada kendala sedikitpun

Mudah-mudahan dengan terpilihnya Ketua RW.01 yang baru Bapak Susan Manurung, dapat menjalankan apapun kegiatan yang ada di lingkungan RW.01 ini lebih baik lagi kedepanya. Dan dapat juga melanjutkan program-program kegiatan warga yang terdahulu, khusunya dengan apa kerja dan kegiatan yang baik yang dilakukan oleh ketua RW yang lama Bapak Poniran, terutama menjaga dan mengawasi terkait Sungai, parit, dan jalan yang rusak, apalagi wilayah kita ini rawan dengan banjir.

Lanjut lurah,
diharapkan kedepan selaku ketua RW yang baru dapat berkordinasi denga forum RT/RW, LPM, Bahbinsa, Bahbinkamtipmas, tokoh-tokoh masyarakat, dan warga RW.01 khusunya, mudah-mudahan dengan kepemimpinan bapak Susan manurung selaku ketua RW.01 yang baru dapat terpenuhi dengan baik.

Dan juga khusunya untuk Istri harus Aktif juga karena bapak walikota saat ini sedang mengaktifkan seluruh kegiatan pos yandu, kesehatan, PKK, BKMT, UKM, sosial, budaya di lingkuan masyarakat untuk bagai mana kedepanya kita dapat berkontribusi kepada masyarakat di lingkungan kita khususnya, apapun itu keluhan masyarakat nantinya di forum ini lah tempatnya berdikusi dan menampungnya. tutup lurah.

Adapun sambuta Ketua RW.01 terpilih Bapak Susan Manurung mengucapkan terima kasih kepada ketua pemilihan dan jajaranya yang telah bekerja keras mengnyelenggarakan pemilihan ketua RW.01.

Adapun bapak poniran mantan ketua RW.01 yang telah banyak berbuat untuk wilayah RW.01 di saat kepemimpinanya, oleh karena itu kami butuh bimbinganya dan nasehat dari bapak poniran, mudahan bapak dapat membagikan ilmunya dan pengalaman kepada kami yang sudah cukup banyak membangun selama ini, yang baik kita lanjutkan, dan yang wajib di perbaiki akan
kita perbaiki bersama-sama, dan marilah kita bersatu lagi membangun di wilayah RW.01 ini lebih baik lagi.

Mudahan semoga saja menjalankan amanah sebagai ketua Raw.01 ini, dapat saya lakukan dengan sebaik-baiknya, sekali lagi saya mohon maaf apa bila ada selama ini awal pemilihan Ketua RW.01 saya tidak berbuat untuk warga saya mohon saya di maafkan. Tutupnya".

Adapun sepatah kata yang di sampaikan bapak Poniran selaku mantan Ketua RW.01 yang lama menyapaikan rasa hormatnya kepada seluruh tamu undangan yang hadir, dengan berahirnya masa jabatan kami ini  atas kesalahan dan kekurangan kami  kami sekeluarga mohon maaf sebesar-besarnya",  mudah-mudahan kedepan kepada bapak Susan Manurung bisa dilanjutkan bergabung kepada Forum ketua RT/RW ini dan dapat juga melanjutkan kegiatan setiap bulanya.

Dan kami juga akan menyerahkan sesuatu infentaris peralatan RW.01seluruhnya, berupa tenda dan kursi dan lain-lainnya, kami juga berharap untuk pos ronda untuk dapat digeser atau di pindahkan di karenakan posisi pos ronda terlalu dekat dengan terapo listrik sehingga bila mana cuaca petir-petir hujan, para penjaga ronda merasa takut, agar nantinya yang mejaga merasa aman dan tidak takut lagi, sebaiknya pos ronda itu di geser atau di pindahkan, satu lagi yang perlu kita pertahankan pos ronda ini telah mendapatkan peringkat II Terbaik sekota Pekanbaru, adapun pos ronda di wilayah RW.01 ini ada dua yang arus di benahi mohon kedepanya dapat di jaga dengan baik, dengan kepemimpinan ketua RW.01 yang baru. Tutup poniran.

(Rilis-anto)**

0 comments:

Posting Komentar