Pekanbaru. Suarademokrasiriau.com- Lurah Bandarraya Kecamatan Payung Sekaki bersama perangkat rt dan rw dan pemilik lahan pasar kaget yang terletak di Jalan Bakti, Kelurahan Bandarraya memperketat pengawasan pelaksanaan Prokes Covid 19 bagi pengunjung dan pedagang yang berjualan setiap kamis dan sabtu, sehingga himbuan Walikota Pekanbaru, *Bpk DR.H Firdaus, ST.MT* dapat dilaksanakan ditengah masyarakat secara baik dan peningkatan penyebaran corona virus ini dapat teratasi tanpa memakan korban yang banyak.
*Herman Yunus S.Sos* selaku Lurah Bandarraya Kecamatan Payung Sekaki mempunyai trik tersendiri untuk memutus mata rantai penyebaran covid 19 ditengah masyarakat, khususnya didalam kegiatan pasar kaget dengan mendata dan mengumpulkan poto copi ktp, seluruh pedagang yang berjualan dan akan diadakan kegiatan vaksinasi secara serentak dan bagi pedagang yang tidak berkenan untuk melakukan vaksinasi, maka pedagang tersebut tidak diperkenankan untuk masuk kedalam lokasi pasar kaget tersebut
Lebih jauh Pak *Lurah Bandarraya* tersebut mengatakan, bahwa pelaksanaan penyekatan bagi pedagang ini kami dilakukan pada hari Kamis yang datang, dengan menutup pintu masuk ke pasar kaget tersebut dan memeriksa sertivikat covid 19 yang telah mereka terima melalui hp masing masing dan mencocokan dengan KTP yang mereka miliki, yang bersertivikat dipersilakan masuk dan yang tidak memiliki sertivikat akan kita larang untuk meraih rezki di pasar kaget tersebut, hal ini kita lakukan untuk melindungi si pedagang dan pengunjung itu sendiri.
*Bpk M ISA ZEN S.Sos* selaku ketua rw 02 Bandarraya dan seluruh perangkat rt yang ada, mengatakan akan mendukung sepenuhnya apa yang telah dilakukan oleh *Bpk Lurah Bandarraya*, karena ini semua untuk mendukung Program Walikota Pekanbaru, dan sangat berharap apa yang telah dicetuskan Oleh Bpk Lurah ini bisa menjadi contoh bagi kegiatan Pasar Kaget dimana saja berada demi untuk kebaikkan kita bersama
*Ketua LPM Bandarraya Bpk Marzaine Zen , S.Ag* dalam.kesempatan terpisah mengatakan, bahwa pada saat ini masyarakat tidak boleh lagi berdiam diri atas musibah covid 19 yang peningkatan di Kota Pekanbaru sangat amat cepat, apalagi setelah hari raya idul fitri 1442 H ini, upaya yang telah dilakukan oleh aparat pemerintah yang tidak memandang waktu dan berhadapan langsung dengan masyarakat yang terpapar , udah semestinya kita ancungkan jempol, udah banyak aparat kita yang positif covid 19, hal ini dikarena tugas dalan memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Kota Pekanbaru, sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada Bapak Walikota Pekanbaru, Bapak Sekda Kota Pekanbaru, Bapak *Ginda Burnama , ST*, selaku Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Bapak Camat Payung Sekaki, Bapak Komandan Koramil Kecamatan Payung Sekaki dan Bapak Kapolsek Kecamatan Payung Sekaki dan Bapak dan Ibuk Lurah se Kecamatan Payung Sekaki yang tak mengenal lelah dalam menjalankan tugas semoga Allah yang maha kuasa senantiasa melindungi Bapak Bapak dalam menjalan tugas. Amin
Pelaksanaan pengawan prokes covid 19 ini dipasar kaget ini berjalan secara kondusif dengan banyaknya pedagang yang mendaftarkan dirinya untuk segera melakukan vaksinasi dan pengikuti petunjuk para petugas wajib mempergunakan masker, dan cuci tangan dan berakhir pada pukul 19.00 wib
(rls- herman)**
0 comments:
Posting Komentar