Popular Posts

IBX5B323AD6A28CA

20 November 2019

Program Normalisiasi Sungai Di Kelurahan Sungai Sibam, Atasi Banjir"



Pekanbaru. Suarademokrasiriau.com-- Lurah Sungai Sibam H.Lukman Hakim,S.sos Wilayah Sungai Sibam bersama Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), kota Pekanbaru Bakri,St menegaskan, program normalisasi sungai harus segera diselesaikan.
"Normalisasi sungai Sibam ini, bagaimanapun juga harus segera diselesaikan," ujar lurah saat ditemui, di kantornya Rabu (20/11/19)
Ini berkaca pada kejadian pada tahun lalu. Saat itu pemukiman warga di kelurahan sungai Sibam ini terendam banjir akibat luapan sungai maupun curah hujan yang tinggi. Puluhan rumah warga pun tergenang air yang berwarna keruh.
"Karena pengalaman kemarin terjadinya hujan itu baru siaga 1 di sini padahal di kelurahan sungai sibam hujan sedikit, hanya lebat di hulu sudah tidak mampu menampung debit banjir sungai sibam ini," ungkapnya.
Lukman Hakim: keinginan kami agar dapat dipercepat kegiatan normalisasi sungai ini. Yang yang sekarang sedang dalam pengerjaan," imbuhnya.

Menurut dia, program kelurahan bersama dinas PUPR kota pekanbaru melakukan normalisasi sungai sepanjang 3 kilometer, dan lebar yang 3 meter menjadi 8 meter.
"Itu dikerjakan mulai dari hulu jalan Garuda sakti sampai pengujung lepas sungai Siak, masyarakat juga semua mendukung dengan program ini, bersedia membebaskan lahanya yang kena pelebaran sungai baik tanaman-tanamanya, pungkas lurah lagi.
Selain itu, dalam upaya menanggulangi banjir, lurah bersama kasi PUPR kota pekanbaru sedang mengawasi pekerjaan untuk dapat membagi debit air dan untuk mengurangi luapan agar tidak terjadi banjir nantinya", Tutup lurah kepada Suarademokrasiriau.com.
(Red/anto)***

0 comments:

Posting Komentar