Pekanbaru SuaraDemokrasiRiau - Belasan makam amblas di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Payung Sekaki, Pekanbaru, telah diperbaiki penjaga di sana. Tanah yang ringsek hingga mencapai kayu liang lahat dan sempat ada kain kafan menjulur sudah ditimbun pada Kamis pagi, 13 Juni 2019.
Untuk mencegah terjadi lagi, penjaga di sana memadatkan tanah di bagian atasnya. Penjaga juga berencana memberi pembatas dari kayu agar tanah tak terbawa aliran air jika hujan turun.
Menurut penjaga makam, Eki, perbaikan makam ambles dibantu empat penjaga lainnya. Dikerjakan sejak pagi, penimbunan belasan makam akhirnya selesai menjelang Kamis siang.
"Mudah-mudahan tidak rusak lagi kalau hujan deras turun," sebut Eki kepada wartawan.
Eki menjelaskan, makam ambles merupakan hal biasa di TPU tersebut. Umumnya terjadi pada makam yang baru saja dibuat. Hanya saja jumlahnya tidak sebanyak yang terjadi kali ini.
"Biasanya makam baru karena struktur tanahnya belum padat. Kebetulan pada pekan ini banyak makam baru," ujar penjaga TPU milik Pemerintah Kota Pekanbaru di Jalan Beringin itu.
Saat kejadian, Eki mengaku ada beberapa pihak keluarga datang ke TPU. Pasalnya kabar makam ambles ini begitu cepat menyebar di media sosial seperti Facebook.
"Keluarga datang membantu menimbun juga dan melihat kondisi makam," ucap Eki.
Untuk mencegah nya, penjaga TPU menambah tempat aliran air. Tujuannya ketika hujan deras turun, air tak menumpuk di makam dan bisa melalui tempat yang sudah dibuat.
Source : liputan6.com